Terbaru

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Luky B. Rouf: Menikah Harus dengan Orang Tepat, Cara Tepat, Waktunya Tepat


Topswara.com -- Founder Yuk Nikah Syar'i, Luky B. Rouf menasihatkan kepada para lajang agar menikah bukan semata cepat, tetapi juga tepat, baik dari sisi calon pasangan, waktu maupun caranya.

"Kita harus menikah dengan orang yang tepat, cara yang tepat, waktunya tepat," ungkapnya dalam Live Diskusi: Mending Telat Nikah daripada Salah Pilih? di YouTube Cinta Qur'an TV, Selasa (27 Juni 2023). 

Ia menerangkan, ada dua hal utama yang penting diperhatikan agar pernikahan tepat, bukan asal cepat, yaitu bekal dan benteng. 

"Yang penting itu adalah kita itu punya bekal dan benteng. Bekal itu ilmu agama, benteng itu ilmu agama Islam, ya sama juga," tegasnya.

Lebih lanjut ia mengungkapkan keprihatinannya lantaran kini perihal belajar agama terkadang dianggap sepele oleh sebagian orang karena merasa sudah paham dengan rukun iman dan rukun Islam. Menurutnya, hal inilah yang bisa menyebabkan salah pilih. 

"Belajar agama bukan berarti hafal ya, jangan didefinisikan seperti itu. Kalau hafal agama, mungkin rukun Islam dan rukun iman dia hafal, cara wudhu dan shalat dia hafal. (Tetapi) belajar agama itu maksudnya adalah belajar untuk bekal kehidupan. Dia tahu benar salah, manfaat dan tidak manfaat, utama dan yang tidak utama. Dari mana dia tahu itu? Dari belajar agama. Sehingga, jangan disepelekan belajar agama itu supaya kita enggak salah pilih," paparnya.

Luky menyarankan, baik laki-laki maupun perempuan yang ingin menikah, mestilah belajar ilmu agama. 

"Kalau laki-laki enggak belajar agama, maka dia nanti akan mendidik istrinya dengan apa? Demikian juga dengan perempuan, kalau perempuan enggak belajar agama, lalu nanti dia mendidik anak-anaknya pakai apa? Kalau suami istri kemudian enggak belajar agama, enggak punya bekal agama, nanti mau mendidik dan membawa sekeluarga ke surga dengan cara apa?"

Karena itu ia menegaskan, penting bagi orang yang hendak menikah, khususnya Muslimin untuk mempelajari agama (Islam). "Maka enggak ada yang lain, kecuali adalah belajar ilmu agama. Itu penting ya," tutupnya.[] Tenira
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar