Terbaru

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Bersenang-senanglah dalam Dakwah (Teruntuk Jiwa yang Lelah)


Topswara.com -- Kau bilang, kau lelah dalam dakwah. Jalannya terlalu panjang, mendaki dan sunyi. Bahkan, tak jarang bersua onak dan duri. 

Kau bertanya, sampai kapan dakwah ini mengajak berlari? Sementara seringkali napas terengah mendera diri. Pun kaki terseret-seret mengikuti. 

Hai, mungkinkah kau lupa azzam kita? Bukankah kau sendiri yang lantang berkata, tiada perjuangan tanpa pengorbanan. Dulu kau pun sering ucapkan, dakwah sebagai poros dari seluruh kegiatan.

Lantas, mengapa hari ini kau terus berkeluh-kesah? 

Tak pernahkah kau merindu untuk ubah kata lelah menjadi lillah? Berlelah-lelah menjadi bersenang-senanglah dalam dakwah? 

Kau sendiri bertutur padaku. Tentang dakwah sebagai pilihan. Bukan paksaan. Pun tekanan. Engkau memilihnya sebagai jalan hidup karena kesadaran. Sebagai kewajiban dari Sang Maha Tuan. 

Lalu, hari ini masih terus kau kesahkan?

Sementara usia kita terus melaju dari satu angka menuju angka berikutnya. Kawan perjuangan pun satu per satu telah berjumpa dengan Rabbnya. 

Tanda sisa usia kian bertebaran di sekujur tubuh kita. Tidakkah kau memerhatikannya? Mestinya, kau bersenang-senang dalam menikmati perihnya.

Belum seberapa jika kau mendatangi seseorang dan tak sedikit pun senyum terulas di bibirnya. Sementara Rasulullah SAW telah dilempar kotoran hewan, dicap tukang sihir, dan ditaburi duri jalan-jalan yang biasa beliau lewati.

Belum apa-apanya saat kau menyampaikan risalah-Nya, pandangan mereka berpaling entah ke mana. Sementara Sumayah telah tertusuk tombak hingga kemaluannya demi meraih surga yang telah menghiasi pelupuk matanya.

Hai, bukankah ridha ilahi yang masih engkau cari?

Mari menikmati janji Allah dan kabar gembira Rasul-Nya, bahwa kemenangan itu pasti akan kembali. In syaa Allah tak lama lagi. Maka, layakkan diri untuk menjumpai. 

Bersenang-senanglah dalam dakwah.

Yogyakarta, 25 Juli 2021

Oleh: Puspita Satyawati
Analis Politik dan Media
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar