Terbaru

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Hati Wanita


Topswara.com -- Musthofa Shadiq ar-Rafii, seorang penulis Mesir, yang karyanya mendapat apresiasi luar biasa, dalam kitabnya, "Wahyu al-Qalam" menggambarkan wanita dengan kalimat yang sangat indah.

من أجل أنها أنثى قد خلقت لتلد، خلق لها قلب يحمل الهموم، ويلدها، ويربيها

Karena dia adalah seorang perempuan, dia benar-benar telah diciptakan untuk melahirkan. Dia juga telah diciptakan dengan memiliki hati, yang sanggup memikul beban kesedihan, melahirkan dan menangani kesedihannya.

من أجل أنها أعدت للأمومة، تتألم دائما في الحياة آلاما فيها معنى انفجار الدم

Karena dia telah dipersiapkan menjadi ibu, maka dia juga disiapkan selalu mengalami penderitaan dalam hidupnya. Penderitaan yang mengandung makna, "Ledakan darah"

من أجل أنها هي التي تزيد الوجود، يزيد هذا الوجود دائما في إحزانها

Karena dialah yang menjadikan wujud ini lebih bermakna, maka wujud ini akan terus bertambah maknanya dalam perasaan sedihnya.

وإذا كانت بطبيعتها تقاسي الأم لا يطاق حين تلد فرحها، فكيف بها في الحزن

Jika seorang ibu tabiatnya memang selalu menderita, maka saat melahirkan pun tak kuasa menampakkan kegembiraan. Lalu, bagaimana ketika dia bersedih?

Karena itu, kata Ar-Rafii, tabiat wanita itu, ada pada fisik (termasuk perasaannya) bukan akalnya. Karena itu, perempuan menjadi tempat, dimana kehidupan itu dibentuk. Meski faktanya, perempuan itu tetaplah memiliki kekurangan, yang hanya bisa disempurnakan dengan kehadiran laki-laki, yang tabiat dasarnya itu ada pada akal dan kekuatannya.

Itulah mengapa, kata Ar-Rafii, bagi laki-laki, perempuan itu semakin tampak feminim akan menambah daya keperempuanannya. Sementara, di mata perempuan, seorang laki-laki justru dinilai kurang, ketika kemaskulinannya berlebihan.

Begitulah, Allah ciptakan pasangan yang sempurna. Maka

الحياة الحياة، إذا أنت لم تفسدها جاءتك دائما هداياها

Hidup, jika Anda tidak merusaknya, maka dia akan selalu memberikan hadiahnya untukmu!


Oleh : K.H. Hafidz Abdurrahman, MA
Khadim Ma'had Syaraful Haramain 
Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar